Pages

Jumat, 23 Desember 2011

Pesanan Coklat Unic

Hai....sahabat,
Baru baru ini saya buat coklat praline, pesanan dari temannya adikku yang pacarnya baru aja ber ulang tahun. Coklat Praline nya  bentuk hati dengan isi cream kacang yang dibagian belakangnya bertuliskan happy birthday sayang.  Pesanan  kali ini agak bikin deg-degan karena harus dikirim ke luar kota yang memakan waktu 3 - 4 hari. Jujur saya bilang ke yang pesan, kalau saya belum pernah terima pesanan untuk di kirim, tapi akan saya usahakan.

Setelah cari cari informasi sana sini, akhirnya dapat juga solusinya. Coklat yang akan dikirim sebaiknya  dibungkus dengan kertas khusus pembungkus coklat. Dapat dibeli di toko bahan kue. Bentuknya kecil kecil persegi empat. Dibungkus kertas ini tujuannya agar coklat tidak leleh atau berubah bentuk pada saat dalam perjalanan pengiriman. Setelah dibungkus dengan kertas coklat, barulah coklat di taruh di kotak dan agar terlihat lebih manis dapat diberi hiasan pita ( enggak juga gak papa). Coklat siap dikirim.

Beberapa hari setelah pengiriman, saya dapat kabar dari yang pesan coklat, bahwa coklatnya sampai dengan selamat (he..he..he..) alias nggak leleh atau berubah bentuknya. Syukur Alhamdullilah..
Jadi sekarang saya berani terima pesanan buat yang di luar kota...hayooo siapa mau pesan...(CP : lenyunie@gmail.com)
lemon praline
Praline Isi Cream Kacang

Kemasan Praline

Minggu, 11 Desember 2011

Tekwan Udang Sambal Bawang




Hmmmm lezat.., tekwan udang dengan sambal bawang. Biasanya kalau makan tekwan udang udah nggak pake nasi lagi tapi diganti dengan sohun (su un). Makannya selagi hangat dengan sedikit sambel bawang ( suka suka deh...banyak juga tak apa). Mau tambah seger, beri perasan jeruk nipis atau jeruk sambal. Rasanya hmmm uenak..tenan. Masakan ini salah satu favoritku. Berminat...coba deh, siapa tau jadi favoritmu juga

Gelang Kayu






Hey....sahabat

Pernah liat atau pake gelang kayu gak ?? Nih..., ku perlihatkan koleksi gelang kayu etnic yang unic ( xixixi setidaknya menurutku). Buatan 100% Indonesia mulai dari material sampe pengrajinnya. Ada motip batik yang lagi trend, glitter yang berani sampe motip kulit ular biru (mirip nggak ya ???). Yang pasti, barang-barang bikinan anak negeri tidak kalah dengan buatan luar negeri. Harganya murah loh, cuma 40 ribu aja. Kalau sahabat berminat bisa e-mail saya di lenyunie@gmail.com

Rabu, 07 Desember 2011

Sulam Kruistik



Kamis, 01 Desember 2011

Ujian Kompetensi

Seperti yang sudah kuceritakan lalu, aku sudah masuk ke tingkat kelas terampil. Tingkatan yang materi prakteknya lebih sulit dengan waktu belajar yang lebih lama. Oh iya, baru baru ini aku juga mengikuti ujian kompetensi menjahit untuk level 1. Agak terlambat memang. Seharusnya aku bisa ikut ujian sekitar bulan April, tapi karena urusan pindahan rumah sampai urusan keluarga jadinya aku putuskan gak ikut ujian kompetensi.

Awal bulan November, aku mendapat informasi akan diselenggarakan ujian kompentesi level 1 bagi yang ingin memiliki ijazah nasional. Ijazah ini penting bagi kita yang ingin berkarier di bidang konveksi. Sasarannya adalah mampu menjahit dengan rapi dan cepat sesuai waktu yang ditentukan. Tidak diujikan membuat pola dan memotong bahan, hanya menjahit potongan potongan kain hingga menjadi produk. Materi yang diujiankan kali ini adalah menjahit rok wanita dengan kantong di kiri dan kanan, menggunakan reuslesting jepang dan ban pinggang. Adapun waktu pengerjaannya selama 3 jam untuk praktek dan 50 menit untuk teori.